• Follow Us On : 
Polres Karo Gelar Apel Operasi Ketupat  2019 Kapolres Tanah Karo saat memimpin apel oprasi ketupat tahun 2019 bertempat di lapangan Mapolres Tanah Karo, Selasa (28/5/2019), sekitar Pukul 08:30 WIB. Foto: KS.

Polres Karo Gelar Apel Operasi Ketupat  2019

Rabu, 29 Mei 2019 - 06:21:37 WIB
Dibaca: 4058 kali 
Loading...

Petunjuk7.com - Pihak Polres Karo menggelar apel pasukan operasi ketupat  tahuj 2019, bertempat di lapangan Mapolres Tanah Karo, Selasa (28/5/2019), sekitar Pukul 08:30 WIB.

Dalam apel tersebut, Kapolres Karo AKBP Banny R Hutajulu, SIK, MH, sebagai pemimpin upacara. Kemudian, perwira apel, Kasat Lantas Polres Tanah Karo, AKP Edward Simamora dan komandan apel Kanit Patroli Polres Tanah Karo, Ipda Taruli.

Kapolres Tanah Karo, pada kesempatan apel gelar pasukan tersebut, membacakan amanat dari Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Polisi Prof. H. Muhammad Tito Karnavian, Ph.D.

“Operasi ketupat tahun 2019 ini, akan digelar selama 13 hari, Terhitung Mulai Tanggal (TMT) 29 Maret - 10 Juni 2019, dan dilaksanakan secara serentak di seluruh wilayah Indonesia,” sebut AKBP Benny R Hurajulu SIK.,MH., saat membacakan amanat Kapolri.

Untuk diketahui, adapun tujuan dari pelaksanaan gelar pasukan adalah untuk mengecek kesiapan personel, peralatan dan seluruh aspek operasi termasuk sinergitas dan soliditas komponen penyelenggara, serta menunjukkan kesiapan penyelenggara operasi kepada publik, sehingga akan menumbuhkan ketenangan, rasa aman dan nyaman bagi masyarakat.

Selanjutnya,,Kapolres Tanah Karo, menyematkan pita tanda operasi kepada perwakilan yang telah ditunjuk

Untuk Polres Karo  sendiri, pada pelaksanaan Operasi Ketupat tahun ini akan menggelar lima Pos yang terdiri dari satu Pos Pelayanan dan 2 Pos Pengamanan dan 2 Pos Pantau.  . 

“Pos Pelayanan tersebut berada di Jalan Lintas Medan - Kabanjahe  tepatnya di Hotel Mikki Holiday , Pos Pengamanan berada di Daulu , Pos Pantau di Penatapan, Pos terpadu di Tugu Perjuangan Berastagi, Pos 2 pengamanan di Tiga Panah dan Pos Pengamanan di Tahura ,” ungkap AKBP Benny R Hutajulu.

Sedangkan, Kasat Lantas Polres Tanah, Karo AKP Edward Simamora kepada www.petunjuk.com  mengatakan, pihaknya menerjun personel gabungan sebanyak 236.personel.

  " Jumlah personel Gabungan Polres Karo  yang diterjunkan dalam pelaksanaan operasi sebanyak 236 personel dan

" Akan dibantu oleh 171 personil instansti terkait lainnya seperti TNI, Sat Pol PP, Dinas Kesehatan, Pramuka dan Senkom," terangnya. (KS).




Loading...

Akses petunjuk7.com Via Mobile m.petunjuk7.com
TULIS KOMENTAR
BERITA TERKAIT
BERITA LAINNYA
Loading...
KABAR POPULER